Forum Inovasi Daerah, Kadisdukcapil Presentasikan Inovasi Pelayanan Adminiduk

By DUKCAPIL CERIA 26 Sep 2018, 15:07:57 WIB inovasi pelayanan
Forum Inovasi Daerah, Kadisdukcapil Presentasikan Inovasi Pelayanan Adminiduk

Padang Pariaman, 26 September 2018

Inovasi dewasa ini sudah menjadi kebutuhan dalam peningkatan kepuasan akan pelayanan dan kemudahan yang dirasakan oleh customer dinas terkait. Inovasi dapat diartikan semua bentuk pembaruan dalam penyelenggaraan pemerintah daerah yang di tetapkan dengan peraturan kepala daerah. Seyogyanya dibutuhkan perhatian dari daerah guna menumbuhkan kesadaran akan pentingnya inovasi tersebut. Persepsi terhadap pengertian dan portofolio dalam pengembangannya perlu disatukan.

Salah satu upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman melalui Dinas Bapelitbangda dalam meningkatan inovasi dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman sebagaimana yang diamanatkan oleh PP nomor 28 tahun 2017 tentang Inovasi Daerah maka diadakan Forum Inovasi Daerah Kabupaten Padang Pariaman tahun 2018. Kegiatan ini  diadakan tanggal 25-26 september 2018 dan diikuti oleh 54 peserta yang terdiri dari Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Pariaman, Staf Ahli, Asisten, Sekwan, Inspektur, Kepala Badan/Dinas/Kantor di Lingkungan Pemkab Padang Pariaman, Kepala Bagian Organisasi Dan RB Setdakab Padang Pariaman, Kepala Bagian Pemerintahan Umum Setdakab Padang Pariaman, Kepala Bagian Humas Danprotokoler Setdakab Padang Pariaman, Camat Se-Kab.Padang Pariaman.

Dalam pembukaan resmi forum tersebut, Bupati Padang Pariaman menyampaikan dukungan positifnya terhadap pengembangan inovasi masing-masing Dinas di Kabupaten Padang Pariaman. Sebagai gambarannya Bupati memaparkan inovasi yang telah dilakukan oleh kabupaten padang pariaman tidak hanya berupa inovasi pelayanan publik tapi juga dalam pembangunan daerah. “Mari kita kembangkan pembangunan melalui inovasi” kata Bupati Padang Pariaman sesaat sebelum peresmian pembukaan forum.

Selain untuk pengembangan inovasi, forum ini juga dilaksanakan untuk mempersiapkan Kabupaten Padang Pariaman sebagai peserta dalam penghargaan inovasi tingkat nasional atau Innovative Goverment Award (Iga Award). selaku nara sumber, Drs. Safrizal, ZA, M.Si, Kepala Pusat Litbang Inovasi Daerah dari Balitbang Kemendagri, menyampaikan bahwa Inovasi daerah bertujuan untuk meningkatkan kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah, sehingga perlu dilakukan disemua bidang baik tata kelola, pelayanan publik, maupun bentuk inovasi daerah lainnya. Inovasi tersebut bisa berupa program kegiatan langsung, aplikatif teknologi informasi, kesehatan, kebersihan, dan lainnya. Pemerintah menyediakan aplikasi pendukung bagi daerah yang ingin menggunakan inovasi berbasis tekhnologi melalui program Puja Indah (Pusat Jejaring Inovasi Daerah). Terkait penilaian inovasi Drs. Safrizal  menyampaikan bahwa “penilaian Iga Award di dasarkan pada input, proses, output dan outcome”.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil menjadi bagian dalam Iga Award sebagai salah satu instansi yang inovasinya di lombakan. M.Fadhly S,AP MM, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, salah satu narasumber dalam forum ini memaparkan tentang inovasi yang telah dan sedang dilakukan oleh Disdukcapil Padang Pariaman. Inovasi menitik beratkan pada pelayanan yang mudah, murah, dan cepat. Dalam pengembangan inovasi perlu diperhatikan keterkaitan 3 aspek berikut, diantaranya:  komitmen, dana dan SDM yang tersedia. Kepala Dinas menambahkan bahwa komitmen merupakan hal utama yang diperlukan, dana diperlukan namun bukan hal utama, serta SDM perlu dikembangkan dengan membuatkan panduan, dan memberikan bimbingan. “Perlu perhatian khusus dari kepala OPD dan keterlibatan semua pihak terkait dalam pelaksanaan pengembangan inovasi secara konsisten” M.Fadhly S,AP MM memaparkan.

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil juga memperkenalkan Prisma sebagai inovasi teranyar yang sedang dikembangkan.